Bibit Mangga Agrimania

Rp125.000

Polybag

Stok habis

Compare
SKU: 313 Kategori:

Bibit Mangga Agrimania

Mangga agrimania menjadi buruan pehobi dan pekebun mangga setelah menjuarai Lomba Buah Unggul Nasional (LBUN) 2014 yang diselenggarakan oleh Majalah Trubus. Agrimania salah satu jenis mangga unggulan yang menjadi primadona. Sosok buah menarik dengan kulit kuning kemerahan di pangkal dan kuning kehijauan di ujung buah. 

Mangga Agrimania memiliki cita rasa yang manis dan beraroma harum. Tekstur dagingnya kering dan lembut. Aroma harum, mirip gedong gincu. Bobot buah mencapai 1,8—2 kilogram. Kelebihan lain, daging buah tebal mencapai 3—4 cm dengan biji pipih. Porsi buah yang bisa dimakan 80—83%. Kadar vitanin C yang dimiliki sebanyak 9,68—15,39 mg per 100 gram. Daya tahan buah pun lama yakni 5—7 hari pada suhu ruang.  Daun agrimania panjang dengan tepi bergelombang. Tangkai bunga agrimania merah mirip gedong gincu. 

Bibit Mangga Agrimania umumnya bagus ditanam di daerah dataran rendah dan menengah dengan ketinggian 0-500 m dpl. Pada ketinggian tersebut, tanaman akan menghasilkan buah berkualitas dan lebih produktif. Tanaman cepat berbuah sekitar 3,5 tahun sudah bisa berbuah. Produksi tinggi lantaran dapat dipanen tiga kali setahun.

Untuk membudidayakannya, mangga agrimania butuh 3 bulan kering. Bulan kering diperlukan untuk merangsang pembungaan mangga. Bila bulan basah terlalu berlebih, dampaknya tanaman bakal mengalami serangan hama dan penyakit, seperti gugur bunga atau buah. Untuk menanamnya, dibutuhkan media tanam berupa tanah gembur yang mengandung pasir dan lempung dalam jumlah seimbang. Adapun derajat keasaman tanah (pH tanah) adalah 5,5-7,5. Jika pH dibawah 5,5 media perlu ditambahi kapur dolomit. 

Saat penanaman, perlu dipersiapkan lubang tanam dengan kedalaman 1 meter. Tanah galian diberi perlakuan yakni mencampur dengan pupuk kendang dan dikeringanginkan selama beberapa hari.  Setelah kira-kira 5-7 hari, masukkan tanah galian. Saat mulai menanam, gali kembali lubang dengan ukuran 60 x 60 x 60 cm dan masukkan bibit buah. Padatkan tanah dan buat guludan dan pasang kayu penyangga. Yang juga penting dilakukan adalah pemangkasan. Tahapan ini  bertujuan untuk membentuk kanopi yang baik dan meningkatkan produksi.

Dapatkan Bibit Mangga Agrimania, di Toko Trubus terdekat atau lewat website tokotrubus.co.id

Berat 3 kg
0

TOP

X